Setelah di briefing intensif minggu malam mengenai ekpektasi dan apa yang akan dilakukan oleh para climate champions selama COP di Cancun Mexico. Climate champions begitu bersemangat memulai hari pertama untuk acara COP16. Semua terlihat begitu rapi dengan pakaiannya, ada yang berjas dan berdasi, ada juga yang memakai baju kemeja biasa. Demikian juga dengan climate champion perempuan, mereka semua berpakaian rapi.
Dengan menggunakan taksi ke tempat pemberhentian bis, para climate champions berangkat ke Cancun Messe (sebuah tempat dimana acara side event and booth diadakan) dengan penuh keyakinan bahwa ada sesuatu yang akan di capai di COP16 ini. Setiba ditempat tujuan, sebagian climate champion menuju tempat briefing YOUNGO (Kelompok pemuda yang dari berbagai Negara yang tergabung di beberapa NGO pemuda) dan sebagian lagi menunggu untuk teleconference dengan pihak pemerintahan Inggris.
Kesibukan para climate champions mulai terlihat setelah selesai briefing, ada yang melakukan pendekatan ke delegasi masing-masing, jaga booth British Council, menghadiri acara side events, dan sekedar mengenal tempat acara COP16.
Saya sendiri berusaha mengenal tempat acara berlangsung, mengunjungi booth (Stand) pameran, dan menghadiri side event tentang issue REDD+. Walaupun dihari pertama banyak climate champion bingung tentang keadaan dan suasana COP16, setidaknya hal cukup mengenalkan suasana baru ini ke para climate champions.
Malam pertama di COP16, Pemerintah Mexico mengundang semua delegasi, intergovernmental organizations, observers, dan media ke acara makan malam. Setidaknya 4.000-5.000 orang menhadiri acara tersebut. Menu yang disediakan sungguh menggugah selera, ada seafood segar, daging, salad, dan berbagai jenis minuman non-alkohol dan alcohol yang bisa diminum sesuka hati.
No comments:
Post a Comment