Wednesday, December 1, 2010

Climate Champions di Confence of Youth (COY)


Hari Pertama di Cancun Mexico

Climate champion British Council, hari Sabtu 28 November 2010, mengambil bagian dalam Conference of Youth (COY) yang diadakan disebuah universitas di Cancun. Berbagai kelompok pemuda dari berbagai negara berkumpul di universitas ini untuk mendiskusikan aksi, masukan, dan pernyataan sikap untuk COP16.

Para climate champions mengikuti beberapa beberapa kelompok kerja dan diskusi parallel yang sesuai dengan bidangnya. Walaupun baru bergabung dalam kegiatan tersebut, climate champions juga aktif berpartisipasi dan memberikan opini tentang masalah yang sedang di bahas. Umumnya, mereka sangat kritis dengan apa yang sedang dibicarakan.

Dalam kelompok diskusi Carbon market dan Mechanism Carbon trading, pemateri menyampaikan bagaimana process carbon market dibentuk dan berapa biaya yang harus dikeluarkan. Dalam diskusi tersebut, pemateri juga menjelaskan perbedaan harga karbon per ton berdasarkan institusi yang memfasilitasi pasar karbon.

Pada saat sesi makan siang, penyelenggara tidak menyediakan piring dan gelas dengan alasan untuk mengurangi sampah yang berakibat buruk bagi lingkungan. Bagi peserta yang membawa peralatan makan dapat langsung menikmati makan siang, namun bagi yang tidak membawanya harus menempatkan uang sejumlah $50 pesos (USD 5) kepada panitia sebagai jaminan untuk mengembalikan piring dan gelas yang telah dipakai. Uang $50 pesos akan dikembalikan, pastinya setelah piring dan gelas plastic tersebut di cuci bersih. Pendekatan ini dapat diaplikasikan di acara lain. Namun perlu menginformasikan lebih awal tentang tidak diberikan piring. Semoga ini menjadi inspirasi bagi yang lain untuk mengurangi sampah.

Terlepas dari ketiadaan piring dan kekecewaan karena harus menunggu piring yang telah dicuci, acara makan siang ini diwarnai dengan pertunjukan tentang sikap untuk penurunan jumlah emisi global. Bagi Climate Champions, makan siang ini merupakan ajang untuk berkenalan dengan para pemuda dari organisasi lain.

No comments:

Post a Comment